Kepolisian Lahat

Polres Lahat, Polda Sumsel Berbagi Takjil, Meningkatkan Kemanusiaan dan Kedekatan dengan Masyarakat

Kirim

Mediatrapnews, Lahat – Polres Lahat, Polda Sumsel Berbagi Takjil, Meningkatkan Kemanusiaan dan Kedekatan dengan Masyarakat

Humas Polres Lahat, pada hari selasa 4 maret 2025, sekaligus hari ke bulan Ramadhan 1446 Hijrah, Dalam rangka memperingati bulan suci Ramadan, Polres Lahat melaksanakan kegiatan berbagi takjil kepada masyarakat. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kemanusiaan dan kedekatan antara polisi dengan masyarakat.

Kegiatan berbagi takjil ini dipimpin langsung oleh Kapolres Lahat, AKBP God Parlasro S. Sinaga SH.SIK.MH yang diwakili oleh Waka Polres Kompol Liswan Nurhapis SH, yang di dampingi Kasat Lantas Iptu Dr.Jhoni Albert SH. MH.MM, pengurus Bhayangkari, dan personel Sat Lantas. Dalam kesempatan ini, Kapolres Lahat, yang diwakili oleh Waka Polres menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian Polres Lahat terhadap masyarakat.

Kita ingin menunjukkan bahwa polres lahat bukan hanya sebagai penegak hukum, tetapi juga sebagai pelayan masyarakat.

Dalam kegiatan ini, Polres Lahat membagikan takjil kepada masyarakat yang sedang menjalankan ibadah puasa. Takjil yang dibagikan berupa makanan dan minuman yang bergizi dan lezat.

Masyarakat yang menerima takjil menyampaikan rasa terima kasih dan apresiasi kepada Polres Lahat. Mereka merasa senang dan terharu karena polisi memperhatikan dan mempedulikan kebutuhan mereka.

Kegiatan berbagi takjil ini merupakan salah satu contoh kegiatan yang dilakukan oleh Polres Lahat dalam rangka meningkatkan kemanusiaan dan kedekatan dengan masyarakat. Dengan kegiatan ini, diharapkan dapat memperkuat hubungan antara polisi dan masyarakat.

Polres Lahat melalui personel dan Polsek Jajaran akan melaksanakan pembagian Takzil setiap hari pada bulan Ramadhon, namun lokasinya akan berbeda-beda.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *